WhatsApp Icon

BAZNAS Hadirkan Layanan Psikososial untuk Anak Penyintas Banjir Bandang di Padang

04/12/2025  |  Penulis: Humas BAZNAS Minahasa

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Hadirkan Layanan Psikososial untuk Anak Penyintas Banjir Bandang di Padang

BAZNAS Hadirkan Layanan Psikososial untuk Anak Penyintas Banjir Bandang di Padang

PADANG — Di tengah upaya pemulihan pascabencana banjir bandang dan longsor yang melanda Kota Padang, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI menghadirkan Layanan Dukungan Psikososial (LDP) bagi anak-anak penyintas. Program ini menjadi salah satu intervensi penting dalam memulihkan kondisi mental kelompok rentan—termasuk anak—yang kerap luput dari perhatian saat bencana melanda.

Sebanyak 25 anak mengikuti sesi LDP yang menghadirkan rangkaian aktivitas edukatif, permainan, serta dongeng interaktif. Di akhir kegiatan, anak-anak menerima susu dan makanan ringan sebagai dukungan gizi sekaligus menutup sesi dengan suasana gembira.

Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan, MA, menekankan bahwa pendampingan psikososial adalah komponen utama dalam respon kemanusiaan.

“BAZNAS RI memastikan layanan psikososial menjadi bagian dari respon kemanusiaan, agar anak-anak terdampak bencana dapat kembali pulih secara mental dan emosional,” ujar Saidah, Kamis (4/12/2025).

Layanan psikososial ini dipandu oleh Awam Prakoso, pendongeng sekaligus Founder Kampung Dongeng Indonesia. Melalui dongeng, tawa, dan permainan, suasana hangat berhasil diciptakan—mendorong anak-anak mengekspresikan diri tanpa tekanan.

Menurut Saidah, metode tersebut dirancang untuk menghadirkan safe space bagi anak-anak penyintas.

“Kegiatan ini memberi ruang bagi anak-anak untuk melepas ketegangan dan memulihkan diri setelah mengalami situasi traumatis.”

Para orang tua pun menyambut baik program ini. Banyak yang mengaku anak mereka kembali terlihat ceria setelah mengikuti sesi pendampingan.

“Para orang tua merasa sangat terbantu karena anak-anak mereka dapat bermain, belajar, dan tertawa kembali dalam suasana yang mendukung,” ujarnya.

BAZNAS menegaskan komitmennya untuk memperkuat layanan kemanusiaan di wilayah terdampak banjir bandang. Dukungan akan terus diberikan, mulai dari bantuan pangan, layanan kesehatan, hingga pendampingan psikososial lanjutan sesuai kebutuhan masyarakat.

“BAZNAS RI berkomitmen untuk terus hadir dalam setiap fase pemulihan,” kata Saidah.

BAZNAS mengajak masyarakat untuk memperkuat upaya kemanusiaan melalui sedekah terbaik. Donasi dapat disalurkan melalui:

BSI900.0055.740
BCA686.073.7777
a.n. Badan Amil Zakat Nasional

Atau melalui kanal resmi:

baznas.go.id/sedekahbencana

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat